Berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan Republik Indonesia No. 228 tahun 2019 tentang Perubahan Kedua atas peraturan Menteri Keuangan No. 101 tahun 2014 tentang Penilai Publik, bidang jasa Penilaian meliputi:
a. Penilaian Properti Sederhana;
b. Penilaian Properti;
c. Penilaian Bisnis; dan
d. Penilaian Personal Properti.
Lalu apa saja lingkup bidang jasa penilaian Properti Sederhana? Mengapa masyarakat penting untuk tahu? Tentu saja untuk memilih penilai properti yang sesuai dengan kebutuhan. Berikut ini bidang jasa penilaian properti sederhana:
- tanah kosong untuk permukiman paling luas 5.000 (lima ribu) meter persegi yang
diperuntukkan untuk 1 (satu) unit rumah tinggal; - 1 (satu) unit apartemen, rumah tinggal, rumah toko, rumah kantor, atau kios;
- peralatan dan perlengkapan bangunan yang merupakan bagian yang terikat pada apartemen, rumah tinggal, rumah toko, rumah kantor, atau kios;
- 1 (satu) unit mesin individual yang digunakan pada rumah tinggal, rumah toko, atau rumah kantor, termasuk pembangkit tenaga listrik (genset) dan pompa air;
- 1 (satu) unit alat transportasi dengan klasifikasi mobil penumpang, mobil beban, dan sepeda motor, yang bukan merupakan suatu armada angkutan; dan
- 1 (satu) unit gudang tunggal dengan luas tanah dan bangunan masing-masing paling luas 500 (lima ratus) meter persegi.
Untuk detailnya bisa dilihat di sini ya.
Terima kasih.
Property Valuer & Advisor
Artikel Rekomendasi (Bacaan terkait):
- Definisi Penilai dan Kantor Jasa Penilai Publik (KJPP)
- Bidang Jasa Penilaian Properti
- Bidang Jasa Penilaian Properti Sederhana
- Apa itu Penilai Properti?
- Jenis-Jenis Penilai Publik dan Perbedaannya
- Dimana Mencari Penilai Bersertifikat?
- Kantor Jasa Penilai Publik (KJPP) itu Apa?
- Mengenal Badan Usaha KJPP
- Cara Menjadi Penilai Publik
- Cara Mendirikan KJPP

Penilaian.id oleh Asti Widyahari
Property Valuer & Advisor
Asti Widyahari is an experienced property valuer and advisor based in Jakarta, Indonesia, with extensive expertise in property valuation and property consultancy. She is the founder of Penilaian.id and CekNilai.id. Asti is also an active speaker at international conferences, promoting the property valuation profession and professional development in the sector.
Tentang Asti Widyahari
Asti Widyahari adalah Penilai dan Advisor Properti berpengalaman yang berbasis di Jakarta, Indonesia, dengan keahlian dalam penilaian properti dan konsultasi properti. Ia adalah pendiri Penilaian.id dan CekNilai.id. Asti juga aktif sebagai pembicara di konferensi internasional, mempromosikan profesi Penilai dan pengembangan profesional di sektor ini.












