Dokumen yang Perlu Disiapkan untuk Penilaian Properti

347

Dokumen yang Perlu Disiapkan untuk Penilaian Properti

Penilaian properti dibutuhkan untuk berbagai tujuan, seperti jual beli, penjaminan utang, lelang, laporan keuangan, perpajakan, asuransi, hingga pengadaan tanah. Agar proses penilaian berjalan lancar, Anda selaku Pengguna Jasa dapat mempersiapkan dokumen yang dibutuhkan sejak awal.

Berikut adalah daftar umum dokumen yang dibutuhkan oleh Penilai atau KJPP (Kantor Jasa Penilai Publik):

1. Identitas Pengguna Jasa dan Pemberi Tugas

  • Nama Lengkap / Nama Perusahaan / Badan Usaha
  • Alamat
  • Up dan Jabatan (jika Badan Usaha)
  • Nomor Telepon / HP
  • Alamat Email
  • NPWP
  • Alamat sesuai NPWP
  • Tujuan Penilaian (contoh: jual beli, laporan keuangan, penjaminan utang, pajak, asuransi, dll. Jika penjaminan bank, sebutkan nama Bank)

2. Data Fisik Properti

  • Jenis Properti (tanah kosong, rumah tinggal, ruko, apartemen, hotel, gudang, tambang, mesin, dsb.)
  • Alamat lengkap properti
  • Titik koordinat (bila memungkinkan)
  • Luas tanah
  • Luas bangunan
  • Daftar bangunan tambahan, mesin, atau peralatan (jika ada, khusus untuk properti tertentu)
  • Foto properti (opsional, biasanya akan diambil ulang saat inspeksi lapangan)

3. Data Kepemilikan Properti

  • Salinan/copy Sertifikat Tanah (SHM/SHGB/HGB atas HPL sesuai jenisnya)
  • Salinan/copy  IMB/PBG (jika ada bangunan)
  • Salinan/copy  bukti pajak PBB terakhir (1 tahun terakhir)
  • Salinan/copy denah atau site plan (jika tersedia)

4. Dokumen Tambahan (Opsional / Jika Diminta)

  • Surat keterangan kelurahan/kecamatan (jika ada perbedaan data)
  • Izin usaha atau dokumen legalitas usaha (untuk properti komersial)
  • Data keuangan atau proyeksi usaha (khusus untuk properti komersial yang dinilai dengan pendekatan pendapatan, seperti hotel, mall, atau gedung perkantoran)
  • Surat representasi terkait kebenaran data

Dengan menyiapkan dokumen-dokumen ini, proses penilaian bisa berjalan lebih cepat, efisien, dan hasil laporan penilaian dapat diterima oleh pihak yang membutuhkan (bank, perusahaan, atau instansi terkait).

👉 Butuh jasa penilaian properti?
Hubungi kami melalui WhatsApp untuk konsultasi awal:

Hubungi Asti Widyahari (Managed by Team)
Hubungi Asti Widyahari (Managed by Team)

Berikut check list untuk memudahkan Anda:

Kategori Data yang Dibutuhkan Status (✓/✗)
Identitas Pengguna Jasa & Pemberi Tugas Nama Lengkap / Nama Perusahaan / Badan Usaha
Alamat
Up & Jabatan (jika Badan Usaha)
Nomor Telepon / HP
Alamat Email
NPWP
Alamat sesuai NPWP
Tujuan Penilaian (jual beli, laporan keuangan, penjaminan utang, pajak, asuransi, dll.)
Data Fisik Properti Jenis Properti (tanah kosong, rumah, ruko, hotel, dll.)
Alamat Lengkap Properti
Titik Koordinat Properti
Luas Tanah
Luas Bangunan
Bangunan tambahan / mesin / peralatan (jika ada)
Foto Properti (opsional)
Data Kepemilikan Properti Salinan Sertifikat Tanah (SHM/SHGB/HGB/HPL)
Salinan IMB / PBG (jika ada bangunan)
Salinan Pajak PBB terakhir (1 tahun)
Salinan Denah atau Site Plan (jika ada)
Dokumen Tambahan (opsional / jika diminta) Surat keterangan kelurahan/kecamatan (jika ada perbedaan data)
Izin usaha / dokumen legalitas usaha (untuk properti komersial)
Data keuangan / proyeksi usaha (untuk properti komersial)
Surat representasi kebenaran data

 

Demikian artikel “Dokumen yang Perlu Disiapkan untuk Penilaian Properti”.

 

Semoga bermanfaat!

Salam,

Asti Widyahari

Penilai Publik – Property Valuer & Advisor

CekNilai.id
CekNilai.id – Ketahui estimasi harga wajar properti maupun nilai properti secara mudah hanya di CekNilai.id

CekNilai.id Sekarang!

 


Penilaian.id oleh Asti Widyahari

Property Valuer & Advisor


asti widyahariAbout Asti Widyahari 

Ni Luh Asti Widyahari, S.T., M.T., MAPPI (Cert)., is an experienced property valuer and advisor based in Jakarta, Indonesia, with extensive expertise in property valuation and property consultancy. She is the founder of Penilaian.id and CekNilai.id. Asti is also an active speaker at international conferences, promoting the property valuation profession and professional development in the sector.

Tentang Asti Widyahari
Ni Luh Asti Widyahari, S.T., M.T., MAPPI (Cert).,adalah Penilai dan Advisor Properti berpengalaman yang berbasis di Jakarta, Indonesia, dengan keahlian dalam penilaian properti dan konsultasi properti. Ia adalah pendiri Penilaian.id dan CekNilai.id. Asti juga aktif sebagai pembicara di konferensi internasional, mempromosikan profesi Penilai dan pengembangan profesional di sektor ini.

Contact Asti Widyahari (Managed by Teams)